Header Ads

Rumah Sakit Plus

Rayakan Ultah Jokowi-Ahok di Kalijodo, Ada Kue Monas dan Ondel-ondel - KOMPAS.com

Rayakan Ultah Jokowi-Ahok di Kalijodo, Ada Kue Monas dan Ondel-ondel - KOMPAS.com

KOMPAS.com/NURSITA SARI Relawan pendukung merayakan ulang tahun Presiden RI Joko Widodo dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kalijodo, Jakarta Utara, Kamis (29/6/2017). Mereka menyanyikan lagu selamat ulang tahun dan memotong kue hingga tumpeng.

JAKARTA, KOMPAS.com - Perayaan ulang tahun Presiden RI Joko Widodo dan Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok) digelar di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kalijodo, Jakarta Utara, Kamis (29/6/2017).

Pada 21 Juni, Jokowi genap berusia 56 tahun, sementara Ahok berulang tahun yang ke-51 pada hari ini.

Massa pendukung Jokowi- Ahok pertama-tama berdoa bersama untuk kesehatan kedua tokoh tersebut.

Acara lalu dilanjutkan dengan menyanyikan lagu selamat ulang tahun bersama-sama dan pemotongan kue.

Baca: Buku Ahok di Mata Mereka, Kado Kejutan di Ultah ke-51 Ahok

Relawan dari komunitas Demi Anak Generasi (DAG) mempersembahkan kue yang dihiasi replika ondel-ondel untuk Jokowi.

Sementara untuk Ahok, kue ulang tahun tersebut dihiasi replika Tugu Monas.

Kedua kue itu dilengkapi dengan tulisan berisi kesan mereka terhadap Jokowi dan Ahok.

"Kaulah guru terbaik dalam bernegara, dalam beragama, pemimpin dalam kerja nyata, doa terbaik tersemat selalu di setiap langkah perjuangan. Dari kami benteng NKRI, DAG, Demi Anak Generasi."

Demikian kalimat yang tertulis dalam kedua kue ulang tahun itu.

Selain itu, mereka juga melakukan acara pemotongan tumpeng bersama-sama.

Dalam acara tersebut, komunitas Silent Majority Forum menggelar lomba kue ulang tahun untuk Jokowi dan Ahok.

Kue-kue tersebut dihias secara kreatif. Salah satunya ada kue yang dihiasi replika timbangan keadilan dan dilengkapi ucapan selamat ulang tahun untuk Jokowi dan Ahok.

Ada pula kue yang dihiasi replika Simpang Susun Semanggi yang menjadi salah satu proyek pembangunan Pemprov DKI Jakarta.

Kue itulah yang kemudian menjadi pemenang dalam lomba kue tersebut.

DAG dan Silent Majority Forum merupakan dua komunitas yang menggagas perayaan ulang tahun untuk Jokowi dan Ahok itu.

Ketua Umum DAG, Edo Panjaitan, mengatakan, rangkaian acara lainnya berupa pembagian sembako.

"Itu bagian dari ungkapan rasa syukur," kata Edo.

Selain itu, para relawan pendukung juga akan menggelar aksi menyalakan lilin bersama pada malam nanti.

Mereka memakai atribut kotak-kotak yang digunakan sebagai ciri khas Ahok pada saat Pilkada DKI Jakarta 2017.

Di lokasi acara juga terdapat photobooth untuk mereka berfoto dengan latar merah dan putih.

Ada pula stand merchandise yang menjual buku dan kaus Ahok.

Lokasi acara juga dihiasi dengan balon-balon yang juga berwarna merah dan putih.

[youtube https://www.youtube.com/watch?v=TxqYoMGlUMI]

Terkini Lainnya Sebut Ragunan Bagus untuk Anak, tapi Jokowi Tak Bawa Cucu, Kenapa? Sebut R agunan Bagus untuk Anak, tapi Jokowi Tak Bawa Cucu, Kenapa? Nasional 29/06/2017, 17:44 WIB Kapolda Metro Jaya: Saya Yakin Rizieq Akan Kembali Kapolda Metro Jaya: Saya Yakin Rizieq Akan Kembali Megapolitan 29/06/2017, 17:36 WIB Rayakan Ultah Jokowi-Ahok di Kalijodo, Ada Kue Monas dan Ondel-ondel Rayakan Ultah Jokowi-Ahok di Kalijodo, Ada Kue Monas dan Ondel-ondel Megapolitan 29/06/2017, 17:26 WIB Cerita Obama Soal Kebun Sayurnya di Gedung Putih Cerita Obama Soal Kebun Sayurnya di Gedung Putih Regional 29/06/2017, 17:24 WIB Pelaku Pencurian Mobil di RS Banda Aceh Ditangkap di Aceh Timur Pelaku Pencurian Mobil di RS Banda Aceh Ditangkap di Aceh Timur Regional 29/06/2017, 17:23 WIB Foto Sampah Berserakan di Gerbong KRL Beredar di Facebook, Ini Kata PT KAI Foto Sampah Berserakan di Gerbong KRL Beredar di Facebook, Ini Kata PT KAI Megapolitan 29/06/2017, 17:15 WIB Jokowi Beri Makan Kurma, Gorila yang Biasa Berontak Tiba-tiba Tenang Jokowi Beri Makan Kurma, Gorila yang Biasa Berontak Tiba-tiba Tenang Nasional 29/06/2017, 17:11 WIB 4.000 Personel Keamanan Kawal Kunjungan Obama ke Jakarta 4.000 Personel Keamanan Kawal Kunjungan Obama ke Jakarta Nasional 29/06/2017, 17:10 WIB Buku 'Ahok di Mata Mereka', Kado Kejutan di Ultah ke-51 Ahok Buku "Ahok di Mata Mereka", Kado Kejutan di Ultah ke-51 Ahok Megapolitan 29/06/2017, 17:04 WIB Macet Belasan Kilometer, Polisi Imbau Hindari Jalur Puncak Macet Belasan Kilometer, Polisi Imbau Hindari Jalur Puncak Regional 29/06/2017, 17:02 WIB Sedang Tilang Mobil di SCBD, Polisi Gadungan Ditangkap Sedang Tilang Mobil di SCBD, Polisi Gadungan Ditangkap Megapolitan 29/06/2017, 16:56 WIB Murah Meriah, Alasan Jokowi dan Keluarga Liburan ke Ragunan Murah Meriah, Alasan Jokowi dan Keluarga Liburan ke Ragunan Nasional 29/06/2017, 16:55 WIB Ditemukan, 17 Mayat Dimutilasi di Marawi Ditemukan, 17 Mayat Dimutilasi di Marawi Internasional 29/06/2017, 16:51 WIB PM India Kecam Pembunuhan Berlatar Perlindungan Sapi PM India Kecam Pembunuhan Berlatar Perlindungan Sapi Internasional 29/06/2017, 16:50 WIB Ketahuan Buang Sampah di Gerbong, Penumpang KRL Langsung Diturunkan Ketahuan Buang Sampah di Gerbong, Penumpang KRL Langsung Diturunkan Megapolitan 29/06/2017, 16:34 WIB Load MoreSumber: Google News