Satu Warga Taiwan Tewas Saat BNN Sita 300 Kg Narkoba di Pluit - KOMPAS.comKompas.com/David Oliver Purba Badan Narkotika Nasional (BNN) menyita sebuah mobil boks yang mengangkut 300 kilogram narkoba jenis sabu di Pluit, Jakarta Utara, Rabu (26/7/2017) malam.
JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Narkotika Nasional (BNN) menahan sebuah mobil boks yang mengangkut 300 kilogram narkoba jenis sabu di sebuah kawasan pergudangan di wilayah Pluit, Jakarta Utara pada Rabu (26/7/2017).
Deputi Pemberantasan Badan Narkotika Nasional ( BNN) Arman Depari mengatakan, mobil yang berasal dari sebuah perusahaan eksepedisi menuju ke sebuah gudang di Pluit.
"Diamankan di pergudangan Bimoli dekat Pluit sana," ujar Arman.
Saat mobil boks itu diamankan, terdapat tiga orang di dalam gudang. Seorang warga negara asal Taiwan, serta dua warga negara Indonesia.
Baca juga: Digagalkan, Penyelundupan Sabu asal China yang Dipesan Napi Narkoba
Arman mengatakan, saat diamankan, warga Taiwan tersebut melawan sehingga harus dilumpuhkan polisi. Petugas sempat membawa orang itu ke rumah sakit tetapi dia tewas dalam perjalanan.
Dua tersangka lainnya diminta untuk menunjukan tempat tinggal mereka yang diketahui berada di Jalan Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara. Pada pukul 20.41 WIB, petugas BNN masih menyisir rumah kontrakan para pelaku. Garis polisi juga telah dipasang di halaman rumah.
Lihat juga: Dibongkar Penyelundupan Sabu yang Disembunyikan Dalam Meja dari China
Berita Terkait
Hasil Tes Urine, 4 Polisi Gunungsitoli Positif Pakai Sabu dan Ekstasi
Jokowi Apresiasi Pengungkapan Penyelundupan 1 Ton Sabu
Dibongkar Penyelundupan Sabu yang Disembunyikan Dalam Meja dari China
Kapal Wanderlust Pengangkut 1 Ton Sabu dari China Dibongkar
Digagalkan, Penyelundupan Sabu asal China yang Dipesan Napi Narkoba
Terkini Lainnya
Mantan Kapolda Metro Merasa Sudah Maksimal Menangani Kasus Rizieq
Megapolitan 26/07/2017, 21:20 WIB
Pansus Angket Lemahkan KPK, PAN Akan Tarik Anggotanya
Nasional 26/07/2017, 21:15 WIB
Khofifah Disebut Akan Ambil Formulir Pilkada Jatim Lewat Demokrat
Regional 26/07/2017, 21:14 WIB
Satu Warga Taiwan Tewas Saat BNN Sita 300 Kg Narkoba di Pluit
Megapolitan 26/07/2017, 21:13 WIB
"Comeback" Tim Voli Indonesia Bikin Pelatih Puas
Olahraga 26/07/2017, 21:13 WIB
Jokowi Dorong Pola Imbal Dagang Digunakan untuk Pengadaan Alutsista
Nasional 26/07/2017, 21:09 WIB
Elang Jawa Jantan Dilepasliarkan di Hutan Kamojang
Regional 26/07/2017, 21:08 WIB
Setelah Jokowi Bantu Nek Mimi, Djarot Janji Bantu Warga Rusun
Megapolitan 26/07/2017, 21:07 WIB
Bela Setya Novanto, AMPG Sebut GMPG Tak Diakui Bagian dari Partai
Nasional 26/07/2017, 21:00 WIB
Setelah Puluhan Tahun, Warga Jelujur Akhirnya Miliki Jembatan Gantung
Regional 26/07/2017, 20:59 WIB
Berkendara Motor di JLNT Casablanca Diancam Denda Rp 500 Ribu
Megapolitan 26/07/2017, 20:49 WIB
Djarot Berharap Kerjasama Pemprov DKI dan Kepolisian Lebih Baik Lagi
Megapolitan 26/07/2017, 20:47 WIB
Presiden Trump Tutup Kesempatan Kaum Transgender Mengabdi di Militer
Internasional 26/07/2017, 20:43 WIB
Seskab Tegaskan Bela Negara Bukan Wajib Militer
Nasional 26/07/2017, 20:41 WIB
PKB: Soal Hidup dan Matinya PAN, Kita Harus Hormati
Nasional 26/07/2017, 20:35 WIB Load MoreSumber:
Google News
Post a Comment